Apa itu BLC Telkom?

Tags



Visi Dan Misi

Pertanyaan yang sering diajukan mengenai BLC TELKOM :

  1. What – Apa BLC TELKOM ?
    • BLC TELKOM adalah tempat pelatihan internet dan komputer yang dilengkapi dengan ruang pembelajaran yang komprehensif, ruangan ber-AC, fasilitas Personal Computer (PC), koneksi internet dan Free WIFI Hotspot.
  1. Who – Siapa saja yang dapat menggunakan BLC TELKOM ?
    • BLC TELKOM terbuka untuk umum yang dapat digunakan baik oleh masyarakat secara luas, pelajar, mahasiswa, instansi pemerintah & swasta, dan juga kelompok masyarakat dan UKM.
  1. When – Kapan masyarakat dapat menggunakan BLC TELKOM ?
    • Masyarakat dapat menggunakan dan memanfaatkan fasilitas yang ada di BLC TELKOM mengikuti hari kerja yang berlaku di masing-masing kota, kecuali ada kesepakatan yang telah ditentukan dengan pihak pengelola terlebih dahulu.
  1. Where – Dimana saja ada BLC TELKOM ?
    • BLC TELKOM berada di masing-masing kota di seluruh kantor PT.Telkom Indonesia dan mitra kerjasama, di seluruh kota di Indonesia. Info lebih lanjut dapat menghubungi kantor PT.Telkom terdekat.
    • Daftar selengkapnya lokasi BLC TELKOM di seluruh kota di Indonesia dapat dilihat DISINI.
  1. Why – Mengapa BLC TELKOM ada ?
    • BLC TELKOM ada sebagai ujud kepedulian PT. Telkom Indonesia untuk memberikan ruang pembelajaran internet dan komputer kepada masyarakat luas di seluruh Indonesia secara gratis.
  1. How – Bagaimana prosedur dan persyaratan agar masyarakat dapat mendapatkan pelayanan di BLC TELKOM ?
    • Masyarakat umum, instansi, lembaga, sekolah yang ingin mendapatkan pelayanan dan kerjasama untuk mendapatkan pelatihan internet dan komputer, dapat mengisi formulir pendaftaran DISINI 

Goal BLC TELKOM

  • Tercapainya masyarakat Indonesia yang cakap dan siap menyongsong kemajuan perkembangan tekhnologi informasi dengan mengoptimalkan penggunaan internet secara sehat dan aman, sehingga internet memiliki daya guna dan hasil guna dan dapat diterapkan di segala bidang.
  • Membentuk mental dan karakter masyarakat berperilaku dalam menggunakan internet secara sehat dan aman.
  • Menjaga aset telekomunikasi dalam kerangka Negara Kesatuan Republik Indonesia sehingga Merah Putih tetap berkibar di nusantara.

Fasilitas BLC TELKOM
Fasilitas yang ada di BLC TELKOM meliputi :

  • Ruang pelatihan internet dan komputer yang dilengkapi dengan AC (Air Conditioner) : kapasitas 10 s/d 25 orang.
  • Personal Computer / PC jumlah : 10 s/d 25 unit.
  • Projector LCD/Screen.
  • Koneksi Internet.
  • Free WIFI Hotspot.
  • Ruang Workshop Server & Jaringan (setiap kota berbeda).
  • Ruang Belajar Publik.

Layanan BLC TELKOM

BLC TELKOM Indonesia menyediakan layanan kepada pemerintah dan masyarakat Indonesia meliputi kegiatan sebagai berikut :

FREE BROADBAND LEARNING, TRAINING & EDUCATION

Menyediakan fasilitas layanan pelatihan internet dan komputer kepada seluruh lapisan masyarakat Indonesia secara gratis. Meliputi pengenalan komputer pelatihan dan penggunaan internet secara sehat dan aman, sehingga internet memiliki daya guna dan hasil guna dan dapat diterapkan di segala bidang.

  • E-GOVERNMENT TRAINER & CONSULTANT

Mendukung pelaksanaan E-Government bagi pemerintah dengan memberikan training bagi pegawai, staf, dan tenaga administrator IT, maupun layanan konsultasi untuk implementasi aplikasi E-Government bagi departemen, instansi pemerintah, dinas/SKPD dalam rangka mendukung percepatan reformasi di bidang pemerintahan.

  • LINUX SERVER TRAINER & CONSULTANT

Memberikan pelatihan dan konsultasi Server berbasis Linux & Open Source (Linux SysAdmin, Linux Networking, Linux Firewall & Security, dsb) beserta implementasinya untuk instansi pemerintah, perusahaan, universitas, sekolah, dsb.

  • OPEN SOURCE DEVELOPMENT & CONSULTANT

Seiring dengan tuntutan kemajuan perkembangan tekhnologi informasi dewasa ini, BLC TELKOM selalu berinovasi dengan mengembangkan perangkat lunak berbasis open source, baik yang berbasis web, desktop maupun mobile. Sehingga dapat diimplementasikan di segala bidang, seperti aplikasi pendidikan, aplikasi pemerintah, aplikasi untuk UKM, dsb.

  • MULTIMEDIA COMMUNICATION STRATEGY & CONSULTANT

Tidak dapat dipungkiri bawah media sosial dan internet mempunyai kekuatan penetrasi pasar yang sangat luar biasa, sehingga marketing melalui media internet sudah menjadi trend pasar dan tidak bisa dikesampingkan begitu saja dalam memasarkan hasil produksi. Kemampuan membangun brand sehingga dapat mempengaruhi perilaku pasar sangatlah penting, sehingga diperlukan adanya kemampuan membangun strategi komunikasi melalui media. BLC TELKOM memberikan pelayanan konsultasi untuk membangun strategi komunikasi, sehingga dapat digunakan sebagai acuan tindakan dan langkah yang tepat dalam pengambilan keputusan.

D. Refrensi

http://blctelkom.id/v2/